Minggu, 18 Mei 2014

CURUG BIDADARI / PARADISE PARK

      
Curuk bidadari merupakan  salah satu obyek wisata didaerah bogor, tepatnya di desa Bojongkoneng, Kec Babakanmadang, Kab Bogor, Jawa Barat. Konon katanya cerita dari mulut ke mulut, dinamakan curug bidadari karena disitulah tempat mandinya para bidadari dari kanyangan,,, ( kayak cerita "JAKA TARUP" heee wkkkk)
Curuk bidadari dibangun dikawasan hutan lindung, sehinga kawasan begitu asri, dan sejuk. Curuk (dalam bahasa sunda artinya air terjun) setinggi kurang lebih 7 M, dengan lebar sekitar 4 M. (katanya sih begitu sob,,,)

     Karena rasa penasaran itu,, aku pun meluncur ke TKP/ Curuk Bidari untuk membuktikan keindahan alamnya. Pada hari sabtu kemarin bersama Oom Criss dan Ustad Sanwani kami meluncur ke tol sentul selatan dari pemda bogor.

Setelah keluar di pintu tol Sentul City (Sentul Selatan) kami belok kiri di pertigaan. Jika ke kanan akan masuk ke Jalan Tol Lingkar Luar Bogor. Setelah 2,3 km dari pertigaan itu kami keluar dari jalur utama, masuk ke cabang jalan menurun. Di pertigaan itu kami belok ke kanan melewati lorong di bawah jalan utama Sentul City. Jalanan mulus, cukup lebar, dan datar. Mentok di pertigaan kami belok ke kiri. 


Di pertigaan ada tengara Telaga Cikeas mengarah ke kanan. Jalanan mulai menanjak dan berkelok, namun cukup mulus dan aman untuk berpapasan. Kami melewati serombongan kecil penggemar pengayuh sepeda yang berjuang cukup keras untuk melewati rute menanjak ini.
Setelah berjalan -/+ 7,5 km kami sampai juga di pertigaan jalan menuju curug bidadari, disitu ada pungli yang dilakukan oleh masyar
akat sekitar, dengan dalih untuk kas desa dan perbaikan jalan menuju loikasi (kebiasaan orang indonesia "PUNGLI" )
Rp: 2,000 untuk kendaraan roda dua (grobak tidak termasuk)
    Rp: 3,000 untuk kendaraan roda empat (mobil) gratis untuk yang jalan kaki heeeee,,,,
just kidding!!!
jalan yang bekelok-kelok yang membuat naik adrenalin.
dengan pemandangan disebelah kiri terlihat jurang yang menganga dan teping yang curam,,, indah memang tapi agak panas tidak seperti yang dibicarakan orang-orang.
Dari situ terlihat pintu masuk nya tempat uang ditukar dengan kertas.
Harga tiket masuk Sentul Paradise Park, Senin s/d Jum'at Rp.20.000,- Sabtu/Minggu/Hari libur besar Rp.25.000,- Mobil Rp.10.000,- Motor Rp.5.000,-

Sebuah gerbang masuk yang relatif sederhana untuk sebuah nama yang sangat keren. Nama yang juga tak cocok bagi jalanan berbatu panjang yang tak nyaman itu. Begitu pun akses ini sudah jauh lebih baik dari kondisi sebelumnya, dimana pengunjung kala itu harus berjalan kaki sejauh 2 km dari Kampung Cibimbim untuk mencapai lokasi curug.
Setelah memarkir kendaraan kami menuju area utama, dimana terdapat kolam air tempat bermain sepeda air dan berenang, berbatas batuan besar yang dibelah untuk jalan masuk menuju Curug Bidadari. Bila dilihat dari jauh batu besar itu terlihat terbelah oleh derasnya air terjun yang turun dari atas.

Kami pun mendekat menuju curug (air terjun) bidadari, udara terasa dingin karena hembusan air yang jatuh dari ketinggian -/+ 40 m. Istri dan anak saya pun berenang kolam curug yang memang dibuat dangkal sehingga aman bagi pengunjung. tetapi kolam nya kotor dan banyak lumut, Dan merekapun menikmati sensasi gigitan curah air terjun yang jatuh dipunggung mereka.
bagi anda yang hoby dengan batu akik, disini terdapat banyak batu akik mulai dari panca warna sampai garut

Airnya begitu segar dan dingin karena memang berasal dari hutan lindung yang berada disekitar Curug. disini terdapat saung- saing kecil untuk disewakan dengan tarif Rp:50,000/ 2 Jam.



hampir kelupaan bagi yang lupa tidak membawa baju untuk mandi, disini juga ada yang berjualan baju dan assesoris dengan harga yang selangit tentunya,,
saya sarankan kalau anda berlibur kesini harus membawa bekal sendiri karena disini hanya menyediakan makanan yang alakadarnya yang tentu saja belum cocok dengan selera anda.
setelah kami rasa cukup bermain kami pun bersiap untuk pulang,,,,
dengan hati senang dan agak terpuaskan...